Sarolangun, 16 maret 2019
Pembukaan Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP tingkat Kabupaten Sarolangun tahun 2019. Kegiatan ini dilaksanakan serentak diseluruh indonesia.
Bertempat di SMP 17 Sarolangun, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Sarolangun yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Murtoyo, S.Pd didampingi Kabid DIKDAS H. Harun, S,Pd beserta Jajaran membuka secara langsung kegiatan OSN ini.


Sesuai tema kegiatan yaitu Oimpiade Sains Nasional mewujudkan generasi kompetitif, berkarakter, berkualitas dan adaptif terhadap perubahan. Dalam sambutannya Murtoyo, S.Pd menyampaikan kepada Siswa/i sebagai generasi muda yang akan menjadi pewaris dan pemimpin bangsa yang akan datang harus mempunyai semangat dan jiwa kompetisi yang tinggi. dengan harapan kegiatan ini dapat menjadi motivasi siswa/i agar lebih meningkatkan kemampuan olah pikir untuk berkompetisi secara maksimal. Adapun Jumlah peserta pada kegiatan ini sekitar 164 siswa/i SMP se-kabupaten Sarolangun yang terbagi atas 3 kategori lomba yaitu mata pelajaran MATEMATIKA, IPA dan IPS. Kegiatan ini akan berlanjut ketingkat Provinsi hingga Nasional.